Telat Posting
Jumat, 07 Juni 2013 by Septi Arnita in

Komunikasi merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan ini. Kurangnya komunikasi dapat membuat hal yang tidak diinginkan terjadi. Sepeti saya saat ini, saya baru mengetahui bahwa batas akhir dari tugas Bahasa Indonesia 2 jatuh pada hari rabu, 5 Juni 2013. Sementara saya baru mengerjakan tiga tugas dari sepuluh tugas yang diberikan. Memang selama berada di kelas 2KA24 dan 3KA24 saya sering kali tetinggal oleh teman-teman yang lain. Saya kurang bergaul dengan teman-teman. Saya menyadari kesalahan saya, saya juga sangat menyadari dampak yang akan saya terima  apabila tidak berkomunikasi dengan teman-teman.

Dalam keseharian saya, setiap pulang kuliah, saya langsung bergegas pulang ke rumah. Sementara teman-teman yang lain masih menyempatkan diri untuk berkumpul bersama. Inilah dampak yang terjadi, saya terlambat mengerjakan tugas Bahasa Indonesia. Memang kesalahan saya menunda tugas yang diberikan oleh dosen. Seandainya saja, hari Jum'at, 31 Mei 2013 saya tidak langsung pulang kerumah setelah selesai ujian, pasti tugas ini sudah selesai sebelum batas waktunya . (T_T)

Rumah saya jauh dari teman-teman dan kampus, ini merupakan hal yang membuat saya malas untuk berkumpul dengan teman-teman. Waktu saya terbuang di perjalanan, sehingga saat teman-teman mengadakan kumpul bersama, saya lebih memilih di rumah dan mengerjakan tugas. 

Saya berharap tugas yang saya kerjakan ini masih diterima, setidaknya dibaca :)
Pembelajaran untuk saya agar tidak  menunda-nunda tugas, walaupun pada kenyataannya banyak sekali hambatan untuk mengerjakan tugas T_T

Posting Komentar