Penulisan 3 Pengantar Telematika
Minggu, 29 September 2013 by Septi Arnita in

Sumber :

Nama : Septi Arnita
NPM : 1611050
Kelas : 4KA24

Macam-Macam Layanan Telematika

1.       Layanan Telematika di Bidang Informasi
Wartel dan warnet memainkan peranan penting dalam masyarakat. Warung Telekomunikasi dan Warung Internet ini secara berkelanjutan memperluas jangkauan pelayanan telepon dan internet, baik di daerah kota maupun desa bagi pelanggan yang tidak memiliki akses sendiri di tempat tinggal atau tempat kerjanya. Oleh karena itu langkah-langkah lebih lanjut untuk mendorong pertumbuhan jangkauan dan kandungan informasi pelayanan publik, memperluas pelayanan kesehatan dan pendidikan, mengembangkan sentra-sentra pelayanan masyarakan perkotaan dan pedesaan, serta menyediakan layanan “e-commerce” bagi usaha kecil dan menengah sanga diperlukan. Dengan demikian akan terbentuk balai-balai informasi yang dapat digunakan untuk melayani lokasi-lokasi yang tidak terjangkau oleh masyarakat.

2.       Layanan Telematika Keamanan
Layanan ini menyediakan fasilitas untuk memantau dan memberikan informasi bila ada sesuatu yang berjalan tidak seharusnya. Layanan ini dapat mengurangi tingkat pencurian dan kejahatan. Seperti contohnya dengan menggunakan Firewall dan juga anti virus yang ada.

3.       Layanan Context Aware dan Event-Base
Di dalam ilmu komputer menyatakan bahwa perangkat komputer memiliki kepekaan dan dapat berekasi terhadap lingkungan sekitarnya berdasarkan informasi dan aturan-aturan tertentu yang tersimpan di dalam perangkat. Gagasan inilah yang diperkenalkan oleh Schilit pada tahun 1994 dengan istilah context-awareness. Context-awareness adalah kemampuan layanan network untuk mengetahui berbagai konteks, yaitu kumpulan parameter yang relevan daru pengguna (user) dan penggunaan network itu, serta memberikan layanan yang sesuai dengan parameter-parameter itu. Beberapa konteks yang dapat digunakan antara lain lokasi user, data dasar user, b erbagai preferensi user, jenis dan kemampuan terminal yang digunakan user. Sebagai contoh : ketika seorang user sedang mengadakan rapat, maka context-aware mobile phone yang dimiliki user akan langsung menyimpulkan bahwa user sedang mengadakan rapat dan akan menolak seluruh panggilan telepon yang tidak penting. Dan untuk saat ini, konteks location awareness dan activity conteks-awareness menjadi pembahasan utama di bidang penelitian ilmu komputer.

4.       Layanan Perbaikan Sumber
Layanan perbaikan smber yang dimaksud adalah layanan perbaikan dalam sumber daya manusia (SDM). SDM telematika adalah orang yang melalukan aktivitas yang berhubungan dengan telekomunikasi, media, informatika, sebagai penglola, pengembang, pendidik, dan pengguna di lingkungan pemerintah, dunia usaha, lembaga pendidikan, dan masyarakan pada umumnya.

Konsep pengembangan sumber daya manusia di bidang telematika ditunjukan untuk meningkatkan kualitas, kuantitas dan pendayagunaan SDM telematika dengan tujuan untuk mengatasi kesenjangan digital, kesenjangan informasi dan meningkatkan kemandirian masyarakat dalam pemanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi secara efektif dan optimal.



Posting Komentar